Tuesday, July 9, 2013
Lost In Zaragoza (again)
Zaragoza adalah sebuah propinsi di Spanyol, dan masuk dalam wilayah otonomi Aragon. Seperti halnya sebagian spanyol selatan, Aragon dimasa lalu juga sempat dikuasai bangsa Moor yang beragama muslim. Tapi nggak banyak yang bisa dilihat disini karena sebenarnya ini bukan termasuk kota tujuan wisata di iternary saya- jadi cuma numpang lewat- tapi lumayan lah masih bisa jalan-jalan di katedral dan alun-alunnya.
Memasuki kota ini, ditepi sungai Ebro, ada jembatan kuno yang menghubungkan dua sisi kota. Jembatan Puente de Piedra namanya, Sekarang cuma boleh jalan kaki disitu. Disebela-sebalhnya dibangun jembatan yang lebih baru buat kendaraan-kendaraan melintas.
Di alun-alun (plaza) Nuestra Senore del Pillar ini dikelilingi bangunan-bangunan kuno seperti Basilika of Our Lady of the Pillar, Museum dan Katedral La seo serta toko-toko souvenir disekitarnya. Harusnya bisa jalan-jalan agak lama ya, biar bisa mengeksplor kota tua ini. Kapan-kapan deh ya.. hehe..
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment